Kali ini, saya akan membagikan sedikit trick mengenai cara agar pointer mouse bergerak sendiri tanpa menyentuh mouse atau touchpad. Caranya sangat mudah, yaitu menyandarkan alas mouse di sebuah benda yang bisa berdiri. Jadi, radar sinar merah pada mouse tetap tertutupi oleh permukaan benda. Sebagai contoh, anda dapat melihat gambar di bawah ini.
Mouse bersandar pada toples makanan |
Mouse bersandar pada celengan |
Mouse bersandar pada body lotion |
Atau mungkin dapat pada posisi mouse tanpa sandaran.
Mouse tidak bersandar pada benda, tetapi pada posisi alas menghadap ke sisi samping dan sisi samping mouse menjadi alas |
Cara ini sudah pernah saya terapkan pada beberapa produk mouse yang berbeda, dan semuanya berhasil.
Manfaat memakai trik ini :
1. Menghalangi Screen Saver
Terkadang jika kita mendownload file berukuran besar, kita akan menunggu proses yang lama. Jika mouse terlalu lama tak digerakkan, maka otomatis akan muncul screen saver, sehingga proses download terganggu dan dapat gagal. Maka, jika PC sedang melakukan proses download yang lama, cara ini dapat diterapkan agar anda tidak perlu menyenggol mouse berkali-kali agar screen saver tak muncul
2. Menjahili Teman
Jik anda berhasil melakukan trik ini, maka anda bisa menjahili teman. Pertama, katakan bahwa anda dapat melakukan sulap yang hebat, yaitu pointer bergerak tanpa menyentuh mouse. Dan jika teman anda belum tahu hal ini, maka dia akan terkagum-kagum.
Hal yang merupakan pertanda pointer mouse dapat bergerak sendiri adalah lampu merah di bawah mouse yang berkedip saat diposisikan bersandar.
0 comments:
Post a Comment
Silahkan berkomentar dengan baik demi perkembangan blog ini. Kritik dan saran anda sangat membantu. Peraturan berkomentar :
1. Komentar tidak merupakan SPAM
2. Komentar tidak merupakan PROMOSI
3. Harus berkomentar dengan SOPAN
4. Tidak berkomentar dengan link aktif
5. Komentar harus sesuai topik
6. Komentar yang MELANGGAR kelima peraturan di atas akan segera dihapus tak tersisa